cookies |
Biasanya, usaha Kue Kering adalah bermula dari hobi, dan sebagai pengisi waktu luang. Jika buatan tangan anda memiliki rasa yang enak dan khas, pasti usaha Kue Kering ini bisa berkembang. Usaha makanan memang tak pernah ad matinya. Karena makanan adalah kebutuhan pokok manusia. Maka dari itu jenis usaha makanan itu banyak sekali, salah satunya ya Kue Kering ini.
Persiapan
Sebelum memulai usaha Kue Kering, tentukan dahalu jenis Kue Kering yang ingin dibuat. Pilihlah jenis Kue Kering yang paling laku dipasaran, ini sangat penting. Anda bisa bertanya kepada pengusaha Kue Kering lainnya, mana jenis Kue Kering yang paling laku.
Seperti 3 jenis Kue Kering yang sudah dikenal seperti kue nastar, putrid salju, kaastangel, ketiga jenis Kue Keringini selalu menghiasi setiap perayaan hari besar tertentu. Maka dari itu ketiga jenis Kue Kering ini memiliki cukup peluang usaha yang sangat besar.
Kue Kering sebaiknya dibuat menggunakan bahan-bahan yang berkualitas, agar konsumen tidak kecewa karena hasilnya pun baik. Berikan juga cirri khas pada produk, agar memiliki nilai tambah serta lebih menarik hati konsumen. Berilah cifri khas produk buatan anda pada rasa, bentuk, aroma, dan ukuran.
Pengemasan
Kue Kering dapat dikemas di dalam stoples berukuran ½ kilogram. Jangan lupa saat menata kue di dalam stoples harus rapi, agar konsumen semakin tertarik nantinya. Isi pula stoples dengan Kue Kering sampai penuh agar tidak cepat hancur saat stoples terkena guncangan.
Perlengkapan
Perlengkapan usaha Kue Kering antara lain adalah sebagai berikut :
- ñ Mixer
- ñ Oven
- ñ Baskom
- ñ Loyang
- ñ Spatula
- ñ Kuas kue
- ñ Spit
- ñ Tabung gas
- ñ Kompor gas
Tenaga kerja
Tenaga kerja untuk membuat kue kering adalah sebanyak 4 orang. 2 orang untuk membuat kue, dan dua orang lagi untuk menjaga toko. Tenaga kerja pun tidak perlu dari yang sudah berpengalaman. Karena bisa diajari selama 3 hari. Rekrut pekerja dari orang-orang sekitar rumah saja.
Promosi Dan Penjualan
usaha kue kering |
Promosi
Pendapat terbaik untuk mempromosikan usaha kue kering adalah promosi dari mulut ke mulut. Yaitu informasi yang disampaikan oleh pembeli produk pertama kepada semua orang-orang relasinya. Tentunya hanya produk yang berkualitaslah yang akan direkomendasikan oleh pembeli ke orang-orang yang dia kenal. Jadi jangan sampai anda memberikan kesan pertama yang buruk kepada konsumen. Nanti bisa bahaya terhadap image usaha anda.
Selain itu promosi penting lainnya dapat dilakukan dengan cara membuat spanduk di tempat usaha, membuat dan menyebar brosur, dan memberikan produk gratis kepada konsumen yang banyak uangnya.
Penjualan
Penjualan kue kering bisa dengan cara menitipkannya ke took-toko kue atau dijual di took milik sendiri. Sebaiknya menjual di took sendiri saja, agar mampu menempatkan kue dalam jumlah yang besar. Serta dapat mengatur posisi penempatan kue sesuai keinginan, dan bebas dalam berpromosi.
Resiko
Resiko usaha kue kering antara lain adalah kegagalan dalam proses produksi. Seperti gosongnya kue saat dipanggang, dikarenakan sang pekerja masih belum mahir dalam membuatnya. Sebaiknya saat memanggang, harus selalu dicheck agar tingkat kepastian matangnya terjamin.
Resiuko lainnya adalah adanya pesaing. Jangan sampai pesaing anda lebih agresif dalam memasarkan produk mereka. Andalah yang harus lebih cekatamn dalam meraih pembeli, beri juga nilai tambah pada produk buatan anda agar konsumen lebih tertarik pada roduk anda.
Penutupan
Ok demikanlah pemirsa penjelasan tentang peluang usaha kue kering skala rumah tangga..jika anda tertarik dan ingin membuka usaha kue kering, berikut adalah artikel terkait tentang usaha kue kering yang harus anda baca :
Sekian dan terimakasih J
Comments
Post a Comment
Silahkan berkomentar semau kalian