Skip to main content

Apa Itu Penyakit Kuning ? Dan Apa Itu Penyakit Demam Kuning ? Simak Jawabannya !

DEMAM KUNING DAN PENYAKIT KUNING.

DEMAM KUNING.

Penyakit Demam Kuning
Apa persamaan manusia dengan penyakit? sama-sama memiliki nama. Seperti halnya dengan penyakit yang akan dibahas di sini, yaitu penyakit Demam Kuning

Demam kuning adalah infeksi virus ditularkan oleh gigitan nyamuk yang terinfeksi dan paling sering ditemukan di beberapa bagian Amerika Selatan dan Afrika. Ketika menular ke manusia, virus demam kuning dapat merusak hati dan organ internal lainnya dan bersifat fatal.

Seperti ini cara penularannya.
Demam kuning biasanya menular ke manusia dari gigitan nyamuk yang terinfeksi. Orang tidak dapat menularkan demam kuning di antara mereka sendiri melalui kontak biasa, meskipun infeksi dapat ditularkan langsung ke dalam darah melalui jarum suntik.

Nyamuk Demam Kuning
Beberapa spesies yang berbeda dari nyamuk menularkan virus demam kuning, beberapa berkembang biak di daerah perkotaan, yang lainnya hidup di hutan. Nyamuk yang berkembang biak di hutan akan menularkan demam kuning pada monyet. Jadi manusia dan monyet menjadi tujuan dari nyamuk ini untuk demam kuning.

Kenapa penyakit ini disebut demam kuning? Mengidap penyakit ini, penderita akan merasakan demam serta kulit yang berwarna kuning. Seperti itulah penyakit ini dinamai dari kedua gejala yang ada pada penderita demam kuning.

Pertama
Warna kuning pada kulit penderita, terjadi karena adanya kerusakan hati dan hepatitis. Ada juga sebagian orang pada demam kuning tidak memiliki gejala awal. Sedang untuk sebagian lainnya, akan muncul gejala sejak 3 sampai 6 hari setelah terpapar virus dari gigitan nyamuk. Pada demam kuning biasanya memiliki tiga fase. Pertama: umumnya tidak spesifik dan tidak dapat dibedakan dari infeksi virus lainnya. Gejala dapat bertahan lama tiga hingga empat hari kemudian bagi kebanyakan orang akan menghilang, yang disertai demam, sakit kepala, nyeri otot dan muntah.

Kedua: tahap remisi, akan berlangsung selama 48 jam. Mayoritas pulih dan penderita berada dalam kondisi membaik.

Ketiga: pada fase ini lebih beracun dan infeksi yang terjadi. Dan pada akhirnya kondisi ini disebut virus demam berdarah yang dapat berkembang dengan perdarahan internal. Disertai deman tinggi dan kerusakan hati, ginjal dan sistem peredaran darah.

Demam kuning menyebabkan mata dan kulit berwarna kuning, hepatitis atau radang hati, pendarahan, muntah, juga syok multisistem kegagalan organ menyebabkan kematian.

Penyakit Demam Kuning
Bagaimana cara mencegah demam kuning? Vaksinasi adalah yang paling penting dalam pencegahan demam kuning. Pengawasan secara ketat adalah hal yang sangat penting dan mendesak untuk pendektesian penyebaran penyakit secara akurat dan cepat. Kontrol nyamuk dapat dilakukan untuk mencegah penularan virus sampai vaksinasi terlihat efeknya.

Vaksinasi

Vaksin demam kuning sangat efektif dan aman. Efek imunitas muncul dalam seminggu pada 95% orang yang divaksin. Satu dosis vaksin dapat memberikan perlindungan untuk sepuluh tahun bahkan seumur hidup. Dan vaksinasi ini tidak ditemukan efek samping. Walau terjadi kematian pada saat terjadinya vaksinasi pada warga Brazil. Dan kematian ini masih terus ditelusuri penyebabnya.

PENYAKIT KUNING

Penyakit Kuning
Penyakit kuning terjadi akibat adanya penumpukan zat berwarna kuning yang disebut bilirubin di dalam darah dan jaringan tubuh. Bilirubin merupakan zat sisa yang dihasilkan ketika sel darah merah terurai. Sebelum dibuang oleh tubuh, bilirubin di bawa terlebih dahulu menuju hati melalui aliran darah. Di dalam hati, bilirubin dicampur dengan cairan empedu. Kedua zat ini kemudian melewati sistem pencernaan untuk dibuang. Sebagian besar bilirubin dibuang dari tubuh dalam bentuk kotoran dan sebagian kecil dibuang dalam bentuk urin. Dan ini yang membuat urin berwarna kuning dan tinja berwarna coklat.

Di saat hati tidak bisa menangani bilirubin yang diproduksi oleh tubuh, bilirubin pun menumpuk dan menyebabkan gejala-gejala penyakit kuning. Penyakit kuning membuat kulit, mata serta lapisan lendir yang terdapat pada hidung dan mulut penderita menjadi berwarna kuning. Selain itu, jika bilirubin tidak terbuang dengan baik melalui sistem pencernaan, kotoran berubah warna menjadi kuning terang. Urin berubah menjadi gelap karena terdapat gangguan pada sistem pembuangan bilirubin melalui tinja.

Penyebab penyakit Kuning
Penyebab penyakit kuning terjadi akibat gangguan sebelum bilirubin di bawa oleh darah memasuki hati, di dalam hati atau setelah melewati hati. Penyakit kuning terjadi ketika terganggunya pembuangan cairan empedu yang mengandung bilirubin ke dalam sistem pencernaan. Misalnya akibat saluran empedu yang terhambat, mengalami radang, atau bahkan rusak.

Untuk mengetahui tepatnya bagi orang yang mengalami gangguan seperti di atas, baiknya segera lakukan pemeriksaan fisik sederhana, semisal melihat kulit, putih mata dan telapak tangan apakah menguning. Penyebab penyakit kuning perlu dicari tahu. Dokter akan mencoba mencari petunjuk melalui keterangan langsung dari si penderita berkenaan dengan gejala serta riwayat kesehatannya. Setelah dokter mendapat petunjuk yang pasti biasanya dokter melakukan pemeriksaan atau tes lanjutan kemudian melakukan pengobatan terhadap si penderita setelah mendapatkan hasil postif akan penyakit kuning atas pasien.

Yellow fever

Sekarang, Dapatkah anda membedakan penyakit kuning dan demam kuning?

Semoga dapat menambah pengetahuan kita semua atas beberapa penyakit yang mungkin saja masih ada di antara kita yang belum mengetahuinya. Sehingga dapat memberi informasi kepada sekitar jika kebetulan ada yang mengalami gejala-gejala seperti di atas.

Dan pentingnya bagi diri pribadi dalam melakukan tindakan penghindaran atas sumber-sumber yang dapat menyebabkan diri dari penyakit tersebut. Mengingat demam kuning hanya terdapat di daerah Afrika dan Amerika, bagi siapapun yang akan ke sana, tentu saja akan melakukan vaksinasi terlebih dahulu. Sebagai tindakan pencegahan. Semoga kita semua terhindar dari berbagai penyakit. Aamiin.

Semoga Bermanfaat.

Comments

Popular posts from this blog

Peluang usaha es doger yang menjanjikan untung besar

Peluang usaha es doger     es doger adalah minuman sejenis es serut yang berwarna dominan merah. Es doger hampir sama dengan es campur namun teksturnya lebih kasar seperti es yang diserut. Rasanya pun khas dan berbeda dari rasa minuman es yang lain. Es doger memiliki rasa manis sedikit asam dan tentunya sangat segar bila di minum pada waktu cuaca panas. komposisi es doger antara lain adalah es serut, sirup manis, agar-agar, roti, susu kelapa dingin, dan lain2. Komposisi es doger yang khas inilah yanga membuat hati para konsumen jatuh cinta. Es doger biasanya mudah ditemukan di daerah bandung, jawa barat. Yah, walaupun es doger berasal dari cirebon, namun di kota-kota besarpun bisa kita temui. Karena banyak pelaku usaha rumahan yang Menjual es doger yang berasal dari kampung, menuju kota besar. Contohnya seperti di jakarta, malang, dan surabaya. Es doger memiliki rasa yang enak , apabila diminum di tempat-tempat panas bisa dipastikan para peminumnya akan ketagihan ingin memakannya l

Peluang Usaha Manisan Buah Yang Menggiurkan

Peluang Usaha Manisan Buah   Mengenal Manisan Buah Buah-buahan adalah makanan yang dikonsumsi jika ingin mencari asupan vitamin bagi tubuh. Buah-buahan biasanya dikonsumsi secara langsung, namun sering dijadikan sebagai manisan. Manisan buah terbagi menjadi dua, yaitu manisan basah dan manisan kering. Tapi semua orang lebih memilih manisan basah sebagai makanan pencuci mulut, atau sebagai makanan penutup. Karena manisan basah mengandung air gula yang menyegarkan. Sedangkan manisan kering biasanya dijadikan makanan ringan atau sebagai snack meja sehari – hari. Bahan Dan Cara Membuat Manisan Buah bahan-bahan : Manisan buah pada umumnya dibuat dari buah-buahan yang masih setengah matang. Kenapa harus dari buah setengah matang ? Karena manisan buah yang dibuat dari buah setengah matang teksturenya tidak terlalu lembek, tidak terlalu keras, dan tidak terlalu keset. Selain berbahan dasar buah, manisan buah dibuat dengan menggunakan gula pasir, air abu, dan air kapur. Kapur

Usaha bakpau rumahan, langkah pertama yang harus diketahui

Peluang usaha bakpau skala rumah tangga. Kali ini saya akan membahas usaha bakpau skala rumah tangga . Bakpau adalah makanan ringan yang cukup bisa membuat yang lapar menjadi kenyang. Ciri  khas bakpau adalah bentuknya yang bulat serta warnanya yang putih, walau tidak semua berbentuk bulat sempurna. Rasa bakpau hampir mirip dengan roti, namun sedikit lebih kenyal dan padat. Bakpau memiliki isi di dalamnya seperti isi kacang, coklat, madu, susu, daging, dan lain-lain. Bahan dan cara untuk membuat bakpau Bahan-bahan untuk membuat adonan bakpau adalah sebagai berikut : Air Ragi Gula pasir Bubuk pengembang Susu bubuk Mentega Tepung terigu Langkah pertama untuk membuat bakpau adalah membuat adonan biang. Adonan biang terbuat dari 300 gram tepung terigu, 1 sendok the ragi, dan 100 ml air. Untuk cara membuat adonan biang pertama kita masukkan tepung dan ragi beserta air ke dalam mangkuk, lalu aduk hingga adonan tidak lengket, biasanya memerlukan waktu selama 1o menit. Setelah itu adonan didia