10 buah yang terdapat pada hidangan salad
10 buah ini selalu dipertemukan pada setiap hidangan salad, baik itu salad manis ataupun salad pedas. Berikut adalah 10 buah yang sering bertemu pada setiap hidangan salad :
1. Nanas
Nanas adalah salah satu buah yang sering disantap bersama dengan buah-buahan lain. Rasanya yang manis namun didominasi dengan rasa asam, membuatnya sering “dijodohkan” dengan buah lain untuk dijadikan hidangan khas sebagai makanan tambahan diluar makanan pokok. Nanas memiliki teksture yang renyah dan cukup berair, sehingga sangat segar bila disajikan bersama potongan buah lain dengan bumbu pedas asal Indonesia yaitu sambal. Anda pasti sudah bisa menebaknya sambal apakah yang digunakan untuk hidangan buah ini, yaitu sambal rujak. Ya, rujak adal;ah makanan khas Indonesia yang selalu mempertemukan buah nanas dengan potongan buah yang lain.
2. Kedondong
Sepertinya makanan rujak memang mampu mempertemukan berbagai buah dari segala jenis dan habitat ke satu tempat. Kedondong biasanya dimakan mentah, karena saat mentah rasa kedondong tidak terlalu asam, berbeda pada saat matang, rasanya semakin asam namun tidak cocok jika dimakan bersama sambal yang pedas.
3. Mangga
Nah, untuk buah yang satu ini sudah wajib harus ada pada makanan salad khas Indonesia yaitu rujak. Buah mangga adalah buah yang tergolong unik untuk dijadikan makanan rujak ini. Karena pada saat mentah maupun matang mangga memiliki rasa yang tetap cocok dimakan dengan sambal pedas. Rasa asam pada mangga mampu memberikan sensasi segar pada setiap bentuk makanan apapun.
4. Jambu air
Selain mangga, buah jambu air pun adalah buah yang wajib untuk membuat rasa segar pada makanan salad pedas. Teksturenya yang renyah dan mengeluarkan ledakan air saat digigit membuatnya harus ada pada makanan ini. Tanpa kehadirannya makanan salad pedas tak akan mampu membuat pemakannya merasa puas. Buah tropis ini menjadi mahal harganya bagi masyarakat yang di tempatnya sulit untuk menemukan pohon jambu. Tentu karena rasanya yang membuat kangen sehingga siapapun rela membayar mahal untuk memakannya.
5. Bengkuang
Nah, bengkuang ini adalah buah yang menjadi dasar makanan salad pedas. Seperti halnya pondasi pada bangunan, bengkuang memiliki rasa yang netral dan segar sehingga mampu menjadi penyeimbang rasa pada setiap makanan dari buah-buahan. Bengkuang memiliki rasa yang segar dan netral, membuatnya cocok dimakan dengan bumbu apa saja. Gula merah, garam, dan berbagai bumbu apapun enak dimakan bersama bengkuang.
6. Jambu biji
Jambu biji memiliki rasa manis, lembut, pulen dan wangi semerbak. Kehadiranhnya pada makanan salad membuat makanan salad menjadi terasa mewah dan beraroma. Sehingga makanan salad yang sudah terasa enak menjadi lebih enak dengan tambahan rasa dari buah jambu biji ini. Matang maupun mentah tetap cocok dimakan dengan bumbu pedas. Kesegarannya tetap terasa dalam keadaan apapun.
7. Apel
Untuk makanan salad pedas alias rujak, apel bisa menjadi buah alternative pengganti buah yang wajib ada pada makanan rujak. Apel memiliki rasa manis dan renyah, sehinggqa memiliki kesan tersendiri pada saat memakannya, apalagi jika dimakan dengan cairan gula pedas, buah yang aslinya menyandang sebagai buah eksotic ini mampu beradaptasi dengan buah-buahan rakyat lainnya.hmm benar-benar buah yang special.
8. Pear
Pear memiliki predikat yang sama dengan buah apel, yaitu sebagai buah eksotis dan mewah selain anggur. Namun pear sedikit berbeda dengan apel, yaitu memiliki kelebihan yang khas. Rasa dan teksturenya tidak dimiliki oleh buah lain. Rasa renyah pada buah pear adalah unik dan special. Kerenyahan yang dipadu rasa mani dan segarnya air sedikit asam yang keluar pada saat digigit membuatnya menjadi buah yang sangat dirindukan. Pear dapat menggantikan buah wajib pada salad pedas yang alpha.
9. Anggur
Jangan main-main dengan buah ini. Buah ini adalah buah paling eksotis sedunia. Paling mahal dan paling dianggap mewah diseluruh dunia. Namun keberadaannya selalu dihadirkan pada setiap makanan. Walaupun harganya mahal, anggur selalu diusahakan untuk ada karena dipercaya sebagai buah yang memiliki daya penyembuhan tertinggi dibandingkan buah lain. Jadi selain mewah, manfaatnya pun tinggi.
10.Papaya
Papaya adalah buah yang wajib pada makanan salad, kehadirannya menempati posisi pertama dibandingkan buah lain. Karena buah papaya memiliki rasa yang khas, enak, manis, unik, harum dan lembut pada saat matang membuatnya sangat diinginkan oleh semua lidah manusia. Dalam keadaan matang maupun mentah buah papaya ini tetap cocok dijadikan salad, manis maupun pedas.
Yah begitulah pemirsa sedikit uraian tentang 10 buah yang sering dimakan bersama pada makanan salad. Ada yang mau menambahkan ? heheheh ….
Comments
Post a Comment
Silahkan berkomentar semau kalian